Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Jumat, 30 Mei 2014

Semen Padang Libas Persijap Jepara 3-0

By
Updated : Jumat, 30 Mei 2014 18.28.00
Semen Padang berhasil menuai poin penuh usai mengecundangi Persijap Jepara dengan skor telak 3-0 di Stadion H Agus Salim, Padang, Jumat (30/5) petang. Tiga gol kemenangan tim tuan rumah dilesakkan Esteban Vizcarra pada menit ke-45, M. Nur Iskandar (50), dan Osas Saha melalui tendangan penalti pada menit ke-73.

Dengan kemenangan ini, tim Kabau Sirah berhasil menduduki kembali posisi kedua dengan 26 poin dari 14 laga yang telah dijalani. Sebaliknya, Persijap semakin terpuruk di dasar klasemen dengan poin empat dari 14 pertandingan.

Babak pertama

Jalannya pertandingan sendiri langsung dikuasai tim tuan rumah sejak menit awal pertandingan. Beberapa peluang matang pun didapatkan para penggawa Semen Padang. Di antaranya, melalui tendangan bebas Yu Hyun Koo di menit kedelapan. Namun masih belum bisa menembus jala Persijap.

Setelah itu, skuat yang dilatih Jafri Sastra itu terlihat cukup kesulitan untuk menembus rapatnya pertahanan Laskar Kalinyamat. Bahkan, hingga menit ke-14 kiper Semen Padang, Jandia Eka Putra, belum memegang bola sekali pun.

Tendangan Osas Saha dari jarak dekat masih bisa digagalkan kiper Persijap, Dimas Galih. Pun demikian dengan tendangan Hendra Bayauw yang masih menyamping tipis dari gawang Persijap.

Kesabaran tim Kabau Sirah untuk membongkar pertahanan Persijap akhirnya berbuah hasil pada menit ke-45. Adalah Esteban Vizcarra yang berhasil membobol gawang Dimas. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.

Babak kedua

 
Semen Padang kembali langsung tampil menggebrak di menit awal babak kedua. Hasilnya, pertandingan baru berjalan lima menit M. Nur Iskandar langsung mencetak gol untuk memperbesar keunggulan menjadi 2-0. Nur Iskandar berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang setelah bola sundulan osas saha di blok kiper. Dengan sontekan, Nur Iskandar mencetak gol ketiganya musim ini.

Setelah itu, tekanan yang diberikan Hengki Ardiles dan kawan-kawan tak berhenti. Itu membuat, para pemain Persijap cukup kewalahan dalam mengawal pertahanan mereka.

Secara perlahan, para pemain Persijap mulai drop kondisi fisiknya. Pada menit ke-62 pemain Persijap satu persatu mulai berjatuhan lantaran kram. Hal ini semakin membuktikan kondisi mereka yang belum siap untuk laga ini lantaran baru tiba sehari jelang laga.

Tak ayal, Semen Padang semakin leluasa untuk mengembangkan permainan mereka. Hasilnya, kiper Dimas Galih yang sempat mengalami kram terpaksa menjegal Airlangga Sucipto di dalam kotak penalti. Wasit langsung menunjuk titik putih. Osas Saha yang mengeksekusi penalti tersebut dengan mudah menaklukkan Dimas Galih. Skor 3-0 untuk Semen Padang di menit 73.

Tertinggal tiga gol, membuat Persijap yang dilatih Yudi Suryata semakin terpuruk. Pemain yang menderita kelelahan pun semakin bertambah jelang pertandingan usai. Namun Semen Padang gagal menambah pundi-pundi gol mereka. Skor 3-0 bertahan hingga laga usai. (gi)

Susunan pemain :

Semen Padang : 22 Jandia Eka Putra; 16 Saepuloh Maulana, 19 Valentino Telaubun, 11 Hengki Ardiles, 2 Novan Setya Sasongko; 6 Yu Hyun Koo, 7 Rudi, 15 Hendra Adi Bayauw, 23 Esteban Vizcarra; 17 Nur Iskandar, 10 Osas Saha
Cadangan: 31 Fakhrurrazi, 26 Seftia Hadi, 18 Ricky Ohorella, 9 M. Rizal, 12 Jajang Paliama, 27 Fahrizal Dillah, 99 Airlangga
Pelatih: Jafri Sastra

Persijap Jepara : 92 Dimas Galih; 19 Fatkhul Manan, 29 Catur Rintang, 4 Evaldo Silva, 12 Fauzan Jamal; 28 Cucu Hidayat, 7 John Tarkpor Sonkaliey, 10 Carlos Raul Sciucatti, 14 Chanif Muhajirin, 37 Rahmat Rivai, 99 Boy Jati AsmaraCadangan: 89 Dedy Hariyanto, 23 Lucky Oktavianto, 21 Andika Dian, 8 Diego Banowo, 16 Agung Suprayogi
Pelatih: Yudi Suryata



Berita Terkait

Comment