Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Kamis, 30 Januari 2014

3 Februari, Pro Duta FC Mulai Seleksi Pemain

By
Updated : Kamis, 30 Januari 2014 11.37.00
Pro Duta FC terus memantapkan persiapan tim dalam mengarungi kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia musim ini. Rencananya, klub berjuluk Kuda Pegasus itu akan menggelar seleksi pemain di Jakarta mulai 3 Februari nanti.

Direktur Operasional Pro Duta, Rudi Sihombing, mengatakan saat ini tim sudah memiliki 14 pemain, sehingga tinggal membutuhkan delapan pemain lagi, plus dua pemain asing untuk melengkapi skuad tim,” katanya baru-baru ini.

Dikatakan, pihaknya membutuhkan pemain asing yang bertipikal menyerang dan bertahan, serta mampu memimpin para pemain muda Pro Duta di lapangan. Kedua pemain asing yang akan direkrut bakal menempati posisi gelandang serang dan bertahan.  

Saat ditanya alasan memilih Jakarta sebagai tempat seleksi pemain, mengingat Pro Duta merupakan klub asal Sumut, Rudi mengatakan jika seleksi yang akan digelar sifatnya internal dengan diikuti pemain U-18 binaan Pro Duta FC. Para pemain itu sebelumnya pernah berlaga di Karol Wojlyta Cup di Roma pada Oktober 2013 dan rata-rata pemainnya berdomisili di Jakarta.

“Kami optimis mampu bersaing dengan tiga tim lainnya asal Sumut (PSMS, PS Kwarta, dan Bintang Jaya) dalam kompetisi Divisi Utama nanti. Makanya kami sangat serius dalam persiapan tim, hanya saja tidak terlalu heboh seperti klub lainnya,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Rudi membenarkan manajemen Pro Duta FC telah merekrut pelatih asal Uruguay, Alfredo Gomez, untuk menangani tim musim ini. Penunjukan Alfredo berdasarkan sejumlah pertimbangan, seperti gaya kepelatihannya dengan filosofis sepakbola Amerika Latin.

Untuk asisten pelatih masih dipercayakan kepada Ansyari Lubis dan M Halim.  Sedangkan Slamet Riyadi tidak lagi dipanggil, karena sudah melatih di PS Kwarta Deliserdang. Rudi yakin kedua asisten pelatih itu bisa bekerjasama dengan Alfredo. (waspada)





Berita Terkait

Comment