Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Sabtu, 08 Februari 2014

Persepam-MU Tahan Imbang Tuan Rumah Persipura

By
Updated : Sabtu, 08 Februari 2014 16.41.00
Kisah musim lalu, di mana Persepam Madura United selalu jadi bulan-bulanan Persipura tak terjadi lagi. Kal ini, Persepam MU mampu membalikkan prediksi banyak pihak, dengan menahan imbang tuan rumah Persipura Jayapura 2-2 di Stadion Mandala, Jayapura, Jumat (7/2).

Hasil imbang melawan Persipura ini membuat Laskar Sape Kerap membawa oleh-oleh satu poin dalam lawatannya ke Papua di awal musim Indonesia Super League 2014. Sebaliknya, hasil ini menjadi sebuah kerugian besar Persipura, yang biasanya sangat sulit diimbangi saat tampil di kandang sendiri.

Pada laga yang dipimpin oleh wasit Kusni ini, Persipura sebenarnya cukup mendominasi. Skuad Mutiara Hitam bahkan unggul 1-0 di babak pertama. Gol pertama Persipura tersebut dicetak oleh Ian Louis Kabes menit ke-27, lewat sepakan terarahnya, memanfaatkan umpan silang Ruben Sanadi.

Di babak kedua, Persipura kembali coba mendominasi dengan terus menekan Persepam. Namun, Laskar Sape Kerap pun mulai berani untuk lebih menyerang, meladeni permainan Titus Bonai dkk.  Hasilnya, Rossy Noprihanis sukses menggetarkan gawang Persipura yang dikawal Yoo Jae Hoon, lewat tendangan keras dari luar kotak penalty pada menit ke-76. Lini belakang Persipura terlihat lengah, sehingga tidak ada blocking maksimal terhadap Rossy.

Namun, kedudukan ini tidak berlangsung lama. Persipura langsung melakukan respon cepat, dan empat menit berselang, Persipura kembali mengungguli lawannya. Adalah Lucas Mandowen, yang mencetak gol kedua Perispura lewat tendangan kerasnya. Striker mungil ini melepaskan tendangan voli yang bersarang telak di sudut kiri gawang Persepam.

Persepam kembalio mengejutkan, saat pertandingan tinggal tersisa 4 menit lagi. Gelandang tengah, Ade Suhendra, membuat pendukung Persipura terhenyak, lewat gol berkelasnya.  Tendangan keras Ade dari luar kotak penalti,  tak mampu dihalau oleh Yoo Jae Hoon. Skor 2-2 pun bertahan hingga akhir pertandingan.

Usai pertandingan, pelatih Persipura, Jacksen Tiago tak mampu menutupi kekecewaannya. “ Hasil imbang ini sangat tidak saya harapkan, apalagi kami akan melakukan tour ke Kalimantan. Saya tidak bisa menyalahkan siapa-siapa, dan ini menjadi PR kami sebagai pelatih,” ungkap Jacksen Tiago.

Mantan pelatih timnas Indonesia ini mengakui, ada banyak kelemahan yang diperlihatkan anak asuhnya sehingga gagal mengalahkan Persepam. Ia berharap bisa mengatasinya sebelum Persipura menjalani tur maut ke Kalimantan.

“Dengan hasil ini kami akan berusaha meraih poin di tur kalimantan nanti. Dan menjadi salah satu kelemahan kami adalah pemain sayap kami terlalu terbuka sehingga, Madura dapat memanfaatkan hal tersebut melalui lini tengah,” papar Jacksen.

“Banyak pemain yang bermain secara individu dan meninggalkan posisi mereka. Intinya kami terlalu banyak memberikan ruang yang longgar di lini tengah sehingga mereka dapat memanfaatkan kelemahan kami ini,” imbuh pria asal Brasil ini.

Sementara itu, hasil imbang ini sangat disyukuri oleh kubu Persepam. Berkaca pada musim lalu, Persepam kalah  4-0 di Mandala, dan terjungkal 0-3 saat menjamu Persipura di Bangkalan. Jelas, hasil ini memperbaiki catatan pertemuan di antara mereka.

“Saya bersyukur atas hasil ini. Meraih hasil imbang dengar Persipura saya mengganggap adalah sebuah kemenangan.  Babak pertama kami selalu kalah di lini tengah, kami berusaha di babak kedua dengan memanfaatkan kelonggaran lini tengah yang diberikan Persipura. Alhasil kami bisa mencetak dua gol penyama kedudukan,” kata Daniel Roekito, pelatih Persepam MU.

Lebih lanjut, Daniel menyatakan, pada pertandingan ini, anak asuhnya banyak menunggu kesempatan untuk menyerang. “Kami tahu kualitas Persipura seperti apa, untuk itu hasil draw ini sangat membanggakan kepada kami dengan menahan imbang tim juara bertahan,” tandas Daniel.

Hasil imbang ini membuat Persipura Jayapura gagal menggeser Persebaya Surabaya di puncak klasemen Wilayah Timur. (liga indonesia)




Berita Terkait

Comment