Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Senin, 20 Oktober 2014

Persipura Jayapura U-21 Raih Posisi Ketiga

By
Updated : Senin, 20 Oktober 2014 11.39.00
Melalui drama adu penalti, Persipura Jayapura U-21 meraih peringkat tiga kompetisi Indonesia Super League (ISL) U-21 musim 2014. Ya, Mutiara Hitam Muda menang adu penalti 5-4 atas Mitra Kukar U-21 setelah bermain imbang 0-0 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (19/10).

Di awal laga, kedua tim memainkan tempo lambat.  Persipura yang kembali menduetkan striker Fredi Jefferson Isir dan Christovel M Sibi tampil kurang tenang menghadapi permainan Naga Mekes Junior.

Di babak pertama ini, tercatat dua kali peluang emas didapat Jefferson Isir. Namun tendangannya masih bisa diamankan kiper Mitra Kukar, Riki Pambudi.

Begitu juga dengan MItra Kukar, gagal ke final setelah dikalahkan Semen Padang U-21 2-0, membuat Yogi Rahadian juga tampil seadanya. Alhasil babak pertama berakhir tanpa gol.

Hal serupa juga terjadi di babak kedua, permainan kedua tim tetap kurang bergairah. Mitra Kukar sempat mengancam gawang Persipura melalui Arfani dan Putra dan Putra Aprilianto, namun peluang itu juga gagal akibat permainan disiplin lini belakang Persija. Skor 0-0 tidak berubah sampai laga usai.

Pada babak perpanjangan waktu pertama, Persipura mendapat peluang melalui Yoppy Simon Marwa. Sementara Mitra Kukar hampir menjebol gawang Persipura melalui tendangan bebas kapten, Noval Fandianur di babak kedua perpanjangan waktu. Namun sampai perpanjangan usai, skor ‘kacamata’ tetap tidak berubah.

Di babak adu penalti, lima penendang Persipura sukses menjalankan tugasnya. Mereka adalah Tinofel Fonataba, Randy Dennis Titaley, M Tahir, Maikel Kodey, dan Haniel P Nabu. Sementara empat penendang Mitra Kukar berhasil menjalankan tugas, sedangkan Huda Dwi Arifin gagal menjalankan tugasnya dengan baik. (Liga Indonesia)


Berita Terkait

Comment