Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Jumat, 30 Mei 2014

Jamu Persipura, Tantangan Berat PSM Makassar

By
Updated : Jumat, 30 Mei 2014 03.30.00
PSM Makassar kembali akan melakoni laga berat kontra tim asal Papua, Persipura Jayapura di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (30/5). Meskipun Juku Eja  meraih hasil positif saat imbang di Stadion Mandala Jayapura beberapa waktu lalu, namun kali ini tim asuhan Rudy Keltjes harus harus bekerja keras untuk dapat meraih poin.

Pasalnya, Persipura yang baru saja menahan imbang Persebaya di Gelora Bung Tomo, sudah mempelajari permainan PSM saat bertemu di Jayapura, pada putaran pertama kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014. M. Rahmat yang membobol gawang Persipura kala itu menjadi pemain yang patut diwaspadai.

"Kami harus bisa curi poin untuk menjaga rekor tak terkalahkan di kompetisi ini (ISL 2014). Kemungkinan Robertino Pugliara yang baru saja kami rekrut akan dimainkan pada laga ini. Pemain kami ingatkan untuk bermain sesuai dengan apa yang sudah dilatih," ungkap asisten pelatih Persipura, Chris Leo Yarangga.

Chris juga mengungkapkan, beberapa pemain PSM perlu diwaspadai. "Pemain PSM, M.Rahmat perlu diwaspadai karena dia punya kecepatan," jelasnya.
Dari pihak PSM, pelatih Rudy William Keltjes mengatakan timnya siap menjamu anak asuh Jacksen F. Thiago. "Persipura tim kuat. Terbukti mereka menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di kompetisi ini. Kami akan mencoba mematikan lini tengah Persipura untuk memutus alur bola mereka ke depan," ujar Rudy.


Karena itu, Rudy berharap banyak dari sang kapten tim Ponaryo Astaman. Di laga ini Juku Eja akan bermain tanpa Michael Baird yang terkena kartu kartu merah saat lawan Perseru beberapa waktu lalu.
Pertandingan kontra Persipura ini harus mampu dimanfaatkan oleh PSM Makassar untuk meraih poin agar merangsek naik di klasemen wilayah timur dan sementara terlepas dari zona degradasi. (liga indonesia)



Berita Terkait

Comment