March 14, 2025 08:33:51 PM
Selamat Datang | |


Sabtu, 04 Oktober 2014

Pusamania Borneo FC Imbangi Persis Solo 1-1

By
Updated : Sabtu, 04 Oktober 2014 16.47.00
Persis Solo hanya bermain imbang 1-1 dengan tamunya, Pusamania Borneo FC di Stadion Manahan, Solo, Jumat (3/10), dalam laga perdana babak 8 Besar Divisi Utama Liga indonesia 2014. Gol tuan rumah dicetak oleh Andrid Wibowo menit 45, sedangkan gol Pesut Etam dilesakkan oleh Arie Supriyatna di menit 4.

Persis memulai pertandingan dengan melakukan serangan ke lini pertahanan tim lawan. Namun Persis harus menerima kenyataan saat gawangnya dijebol Ari Priatna di menit ke 4. Tendangan keras Ari tanpa hadangan menembus gawang kiper Persis, Agung Prasetyo.

Ketinggalan satu gol membuat para pemain Laskar Sambernyawa terlecut, serangkaian serangan terus dilancarkan ke lini pertahanan tim lawan. Guna menambah daya dobrak, Persis memasukan Andrid Wibawa dan menarik keluar Yanuar Ruspuspito.

Masuknya winger tersebut ternyata membuat serangan Persis lebih hidup, sebaliknya tim tamu mulai memperagakan permainan bertahan. Gencar melakukan serangan, Persis akhirnya bisa menyamakan kedudukan 1-1 di menit 45 melalui Andrid. Gol Andrid tersebut sekaligus menjadi skor sementara di babak pertama berakhir dengan 1-1.

Pada babak kedua, klub kebanggaan warga Kota Bengawan Solo ini berusaha keras untuk meraih kemenangan dan terus mengurung pertahanan tim asal Samarinda ini. Namun beberapa peluang yang diciptakan oleh Ferry Anto hingga Tinton Suharto gagal menghasilkan gol kemenangan bagi Persis.

Hanya memperoleh satu poin, membuat Pelatih Persis, Widyantoro kecewa karena gagal meraih poin penuh. Ia pun meminta para pendukung Persis tidak menyalahkan anak asuhannya.

"Ini bukan kesalahan pemain, tetapi kesalahan saya. Saya juga meminta maaf kepada Pasoepati dan penonton di Manahan, terima kasih juga atas dukungannya pada laga ini," ujar Widyantoro. (Liga Indonesia)


Berita Terkait

Comment