Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Kamis, 29 Mei 2014

Jamu Persijap, Semen Padang Tekad Raih Poin

By
Updated : Kamis, 29 Mei 2014 23.52.00
Semen Padang (SP) menjamu Pesijap Jepara di Stadion Agus Salim, Jumat (30/5). Pertemuan dua tim yang bak langit dan bumi. 

Tim Laskar Kalinyamat nyaris sekarat akibat kondisi internal yang kurang sehat. Sedangkan, Tim Kabau Sirah, milik BUMN dengan finansial melimpah.

Tapi, apakah kondisi tersebut bisa dijadikan jaminan SP akan dengan mudah “menjajah” tim dari Kota Ukir Jepara?

“Tak semudah itu. Meski mereka datang dalam kondisi memprihatinkan, kami tak melihatnya dari sisi tersebut. Siapapun lawan yang datang ke Padang tetap dijamu dengan persiapan matang,” jelas pelatih SP Jafri Sastra.

Bahkan Jafri berjanji akan turun dengan materi terbaiknya, termasuk centre back Valentino Telaubun yang sudah pulih dari bekapan cedera pasca dijamu Gresik United (GU) pekan lalu.

Cuma saja, tonggak gadang lini belakang belum bisa dipasang karena kebugaran pemain asal Kamerun itu masih rendah. Termasuk gelandang elegan Eka Ramdani yang mengalami benturan dengan pemain belakang Persik, Minggu (25/5) lalu.

“Benar, Pagbe dan Eka kemungkinan besar tak akan dipasang. Keduanya belum pulih. Tapi Syaipuloh, Hendra Bayauw dan Fachrurazi siap diturunkan. Kondisinya sudah membaik dan telah menjalani latihan seperti biasanya,” jelas Jafri lagi.

Kondisi Pagbe sebenarnya lebih baik dari Eka. Namun pelatih belum berani memasang, selain tim membutuhkan gelandang bertahan, Yu Hyun Koo. Karena dalam regulasi hanya tiga asing yang boleh merumput.

Mata kaki gelandang asal Bandung itu masih memar akibat berbenturan dengan pemain lawan. Jangankan untuk berlatih, pakai sepatu saja belum nyaman. Posisi Eka akan diisi gelandang kurus berambut gondrong, Jajang Paliama, untuk menopang lapangan tengah bersama Vizcarra, Bayauw dan Yu.

Sementara dua tombak lini depan Jafri juga berencana ditata ulang, siapa yang akan mendampingi striker baru asal Nigeria, Osas Saha. Sebelumnya, kecenderungan pelatih menduetkannya dengan Airlangga Sucipto. Tapi melawan Persijap bisa jadi akan berganti dengan Saha-Nur Iskandar.

“Ya, bisa berubah. Saya akan lihat kondisi semua pemain sampai Jumat pagi. Siapa yang paling siap, itulah yang akan mengisi starting line-up. Bisa berubah dari sebelumnya atau bisa juga sama dengan line-up sebelumnya,” tambahnya. (Sportanews) 




Berita Terkait

Comment